ini-deretan-koleksi-mobil-atta-halilintar

Siapa yang tidak kenal dengan artis youtuber terkenal ini, Atta Halilintar dengan sederet koleksi – koleksi mobil mewahnya. Nama lengkap youtuber ini adalah Muhammad Attamimi Halilintar. Kelahiran tanggal 20 November 1994 di Dumai, Riau. Ia adalah anak pertama yang terdiri dari 11 bersaudara dari pasangan yang Bernama Halilintar Asmid dan Lenggogeni Faruk. Yang juga memiliki julukan keluarga besar Gen Halilintar karena telah memiliki 11 anak kandung.

Sebagai anak paling sulung, kehidupan dari youtuber Atta Halilintar ini tidaklah berjalan sangat mulus sejak kecil. Di saat masih bersekolah dasar ia mulai merintis sebuah usahanya dari yang berjualan roti sandwich dan juga berjualan mainan di sekolah atau pun berjualan di terminal. Menginjak usai saat dewasa, Atta Halilintar memulai dengan mencoba peruntungan baru di sebuah bisnis jual mobil bekas. Selain sebagai youtuber terkenal, Atta Halilintar juga menjalankan sebuah bisnis, yaitu antara lain :

  • bidang kuliner
  • fashion
  • toko ponsel
  • dan juga di bidang percetakan dan production house.

Koleksi mobil mewah Atta Halilintar

Adapun contoh koleksi mobil mewah Atta Halilintar, dari semua yang pernah diperlihatkan yaitu seharga di atas Rp 1 miliar. Adapun yang paling termahal yaitu dengan harga mencapai Rp 8,7 miliar.

Contoh deretan beberapa mobil koleksi – koleksi Atta Halilintar :

1. Toyota Vellfire

Contoh mobil mewah pertama Atta Halilintar. Mobil dengan yang memiliki segmen MPV premium ini telah diubah warnanya menjadi warna kelir emas yang telah ditaksir memiliki harga sekitaran Rp 1 miliar hingga sampai 1,9 miliar. Soal tentang fitur keselamatan, terdapat pula fitur Emergency Brake Signal yang akan membantu memberikan tanda untuk mengerem ketika sedang terjadi sesuatu di bagian depan mobil. Fitur belakangnya juga terdapat kamera belakang yang telah dilengkapi dengan sensor parkir sehingga dapat memudahkan pengemudi pada saat sedang parkir atau mundur.

2.Range Rover Evoque

Mobil putih milik Atta Halilintar ini memiliki 2 pintu dan mobil ini memiliki mesin 1.999 cc dan diklaim dapat menghasilkan tenaga maksimun sebesar 236 hp. Mobil yang berasal dari Inggris ini memiliki dimensi panjang 4371 mm, lebar 19885 mm, tinggi 1635 mm serta ground clearance 215 mm. Harga mobil ini sekitar Rp 1,7 miliar.

3.Jeep Wrangler JK

Mobil ini dengan jumlah harga sekitar Rp 1,78 miliar ini telah memiliki mesin 2L 4silinder dengan performa 270hp. Tetapi, mobil yang telah di renovasi bergaya mobil perang ini juga sudah dijual oleh Atta. Kabarnya mobil ini dijual untuk membantu masyarakat yang terkena Covid-19.

4.Tesla X

Mobil Atta Halilintar yang selanjutnya adalah mobil listrik yang berasal dari Amerika ini diperkirakan memiliki harga sekitar Rp 2,6 miliar. Memiliki desain yang sangat futuristik dengan model bukaan pintunya ke atas. Fitur andalan mobil ini yaitu Navigate on Autopilot, merupakan fitur yang memungkinkan mobil untuk berpindah lajur di jalan secara otomotis dengan menggunakan mode Autopilot.

5.BMW i8

Koleksi mobil Atta yang satu ini telah dimodifikasi pada bagian ekstriornya. Mobil sport yang ramah lingkungan ini memiliki warna krom dan velg yang sudah diganti. Mobil ini merupakan mobil sport dengan penggerak Plug-in Hybrid. Mesin konvensionalnya berkapasitas 1.500 cc memiliki 3 silinder turbo dengan tenaga yang dihasilkan 231 PS yang berpadu dengan motor elektrik dengan tenaga 131 PS jadi menghasilkan tenaga keseluruhan menjadi 362 PS. Tetapi mobil ini sudah dijual Atta Halilintar.

6.Mercedes-Benz AMG G63

Tidak hanya mobil BMW, Atta Halilintar juga telah mengoleksi mobil yang sudah memiliki mesin 4L V8 ini. Tenaga maksimun mobil yang berasal dari Jerman ini diklaim mencapai kapasitas 585 hp. Harganya dengan kisaran mencapai Rp 5,8 miliar.

7.Lamborghini Aventador

Mobil mewah ini mencapai harga dengan kisaran sekitar Rp 8,7 miliar. Mobil mewah ini telah mengusung mesin buas yang berkapasitas 6.498 cc dengan tenaga yang dihasilkan sekitar maksimumnya 700 hp serta torsinya mencapai 720 Nm pada putaran mesin 6.750 rpm. Untuk dapat meraih kecepatan 100 km/jam, mobil ini sudah diklaim hanya membutuhkan waktu 2,8 detik saja. Sedangkan untuk kecepatan maksimumnya di angka 350 km/jam.

7 mobil di atas merupakan sederet koleksi mobil milik Atta Halilintar. Harganya sangat fantastis bukan?

Baca juga : Gen Halilintar rayakan Idul Fitri di kota Madinah.

Category:
Rate this post