Rekomendasi Olahan Daging Sapi, Bukan Hanya Menjadi Sate!
Daging sapi adalah salah satu bahan makanan yang sangat fleksibel dan dapat diolah menjadi berbagai hidangan lezat.
Bosan mengolah daging sapi hanya menjadikan sate saja? Meskipun sate merupakan salah satu favorit banyak orang, ada banyak cara lain untuk mengolah daging sapi yang tidak kalah enaknya. Berikut beberapa resep lain yang bisa Anda coba di rumah.
1. Rendang Sapi
Rendang adalah masakan khas Minangkabau yang terkenal hingga mancanegara, hidangan berbahan dasar daging yang dihasilkan dari proses memasak suhu rendah dalam waktu lama dengan menggunakan aneka rempah-rempah dan santan.
Proses memasak yang lama dengan bumbu rempah yang kaya membuat rendang memiliki cita rasa yang mendalam dan lezat. Dalam suhu ruangan, rendang dapat bertahan hingga berminggu-minggu.
Bahan-bahan:
- 1 kg daging sapi, potong sesuai selera
- 1 liter santan kental
- 200 ml air
- 2 batang serai, memarkan
- 4 lembar daun jeruk
- 2 lembar daun salam
- 2 cm lengkuas, memarkan
- Garam dan gula secukupnya
Bumbu halus:
- 10 siung bawang merah
- 6 siung bawang putih
- 5 buah cabai merah besar
- 5 buah cabai merah keriting
- 2 cm jahe
- 2 cm kunyit
Cara Memasak:
- Tumis bumbu halus bersama serai, daun jeruk, daun salam, dan lengkuas hingga harum.
- Masukkan daging sapi, aduk hingga berubah warna.
- Tuang santan dan air, masak dengan api kecil hingga daging empuk dan kuah menyusut.
- Tambahkan garam dan gula sesuai selera.
- Masak hingga rendang mengering dan bumbu meresap sempurna.
Baca Juga : Keberagaman Kuliner Jakarta
2. Daging Sapi Lada Hitam
Sapi lada hitam merupakan makanan khas Asia yang rasanya gurih dan pedas serta mempunyai aroma yang begitu khas. Rasa dan aroma yang menggugah tentunya menjadi alasan bagi banyak orang untuk mencari tahu aneka resep sapi lada hitam.
Meskipun terkesan mewah karena menggunakan daging sapi, sejatinya resep sapi lada hitam tidak terlalu sulit untuk memasaknya.
Bahan-bahan:
- 500 gram daging sapi, iris tipis
- 2 siung bawang putih, cincang halus
- 1 buah bawang bombay, iris panjang
- 1 paprika merah, potong dadu
- 1 paprika hijau, potong dadu
- 1 sdm saus tiram
- 1 sdm kecap manis
- 1 sdt lada hitam, tumbuk kasar
- Garam dan gula secukupnya
Cara Memasak:
- Tumis bawang putih hingga harum, masukkan daging sapi dan masak hingga berubah warna.
- Tambahkan bawang bombay, paprika merah, dan paprika hijau, tumis hingga layu.
- Masukkan saus tiram, kecap manis, lada hitam, garam, dan gula. Aduk rata.
- Masak hingga bumbu meresap dan daging matang sempurna.
- Sajikan dengan nasi putih hangat.
Baca Juga : 13 Wisata Kuliner di Semarang Yang Populer dan Bikin Ketagihan
3. Sup Buntut
Sop buntut adalah salah satu masakan populer dalam masakan Indonesia, terbuat dari potongan ekor sapi yang dibumbui kemudian direbus dan dimasukkan ke dalam kuah kaldu sapi yang agak bening bersama irisan berbagai macam sayuran.
Sup buntut merupakan salah satu olahan daging sapi yang sangat digemari karena kuahnya yang gurih dan daging buntut yang lembut.
Bahan-bahan:
- 1 kg buntut sapi, potong sesuai selera
- 2 liter air
- 3 siung bawang putih, memarkan
- 1 buah bawang bombay, potong kasar
- 3 buah wortel, potong-potong
- 2 batang seledri, potong kasar
- 1 batang daun bawang, iris kasar
- 2 buah kentang, potong dadu
- Garam, lada, dan pala bubuk secukupnya
Cara Memasak:
- Rebus buntut sapi dengan air hingga mendidih, buang kotoran yang mengapung.
- Tambahkan bawang putih dan bawang bombay, masak dengan api kecil hingga buntut empuk.
- Masukkan wortel, kentang, seledri, dan daun bawang, masak hingga sayuran matang.
- Tambahkan garam, lada, dan pala bubuk sesuai selera.
- Sajikan sup buntut dengan taburan bawang goreng dan sambal kecap.
Baca Juga : SEAFOOD PAK SANGKLAK, SEAFOOD TERENAK SEMARANG
4. Dendeng Balado
Dendeng balado adalah masakan khas Sumatera Barat dibuat dari irisan tipis dan lebar daging sapi yang awalnya direbus terlebih dahulu, dijemur hingga kering, dan akan digoreng hingga garing.
Dalam pengolahannya biasanya menggunakan metode pengawetan, kemudian potongan daging sapi akan dipukul-pukul hingga pipih.Tujuan dari memotong daging hingga tipis dan pipih adalah agar bumbu dapat menyerap ke dalam daging.
Bahan-bahan:
- 500 gram daging sapi, iris tipis
- 3 lembar daun jeruk
- 2 sdm air asam jawa
- Garam dan gula secukupnya
Bumbu halus:
- 5 buah cabai merah besar
- 10 buah cabai rawit merah
- 5 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 2 buah tomat
Cara Memasak:
- Rebus daging sapi dengan garam dan daun jeruk hingga empuk, angkat dan tiriskan.
- Goreng daging sapi hingga kering, sisihkan.
- Tumis bumbu halus hingga harum, tambahkan air asam jawa, garam, dan gula.
- Masukkan daging sapi goreng, aduk hingga bumbu meresap.
- Sajikan dendeng balado dengan nasi hangat.
Baca Juga : Kuliner Kota Lama Semarang, Berikut Daftar Harga Lengkapnya
5. Daging Sapi Teriyaki
Daging Sapi teriyaki adalah salah satu makanan khas Jepang yang cukup populer di Indonesia. Selain rasanya yang enak dan lembut, hidangan ini memiliki sumber protein yang baik, sehingga dapat memberikan energi yang cukup saat bekerja sepanjang hari.
Karena rasanya yang enak dan kandungan protein yang baik, membuat Daging Sapi Teriyaki sangat digemari oleh pecinta Hokben.
Bahan-bahan:
- 500 gram daging sapi, potong-potong
- 2 siung bawang bombai
- 2 sdm margarin
Bahan marinasi:
- 6 siung bawang putih
- 5 sdm saus teriyaki
- 2 sdm saus tiram
- 3 sdm saus tomat
- 2 sdm kecap asin
- 4 sdm kecap manis
- 2 sdt gula putih
- 1/4 sdt merica bubuk
Cara Membuat:
- Campurkan seluruh bahan marinasi, masukkan daging sapi, dan diamkan selama 30-60 menit.
- Panaskan wajan dengan margarin, tumis bawang bombai hingga harum, masukkan daging sapi, dan aduk rata.
- Masukkan sedikit air, lalu masak hingga daging empuk, dan koreksi rasa. Matikan api dan sajikan.
Dengan resep-resep ini, Anda bisa menikmati variasi hidangan daging sapi yang lezat dan tidak membosankan. Selamat mencoba!
Liburan bingung mau pakai transportasi apa? Apakah Anda mencari mobil rental berkualitas untuk perjalanan Anda? Jangan ragu untuk mengunjungi Aqilla Rent a Car dan temukan berbagai pilihan mobil yang sesuai dengan kebutuhan Anda. Hubungi kami!
Baca Juga : KULINER MALAM SEMARANG DENGAN HARGA RAMAH DI KANTONG 2024